Selasa, 08 April 2008
Mau Nikah? Baca nih Doanya....
Ya Allah, andai Kau berkenan
Limpahkanlah rasa cinta kepada kami
Yang Kau jadikan pengikat rindu Rasulullah
dan Khadijah Al Kubra
Yang Kau jadikan mata air kasih sayang
Ali bin Abi Thalib dan Fatimah Az Zahra
Yang Kau jadikan penghias Nabi-Mu yang suci
Ya Allah, andai semua itu layak bagi kami
maka cukupkanlah permohonan kami dengan RidhoMu
Jadikanlah kami suami dan istri yang saling mencintai
dikala dekat, saling menghibur
dikala jauh, saling menjaga kehormatan
dikala duka, saling mengingatkan
dikala bahagia, saling mendoakan
dalam kebaikan dan ketaqwaan
serta saling menyempurnakan dalam peribadatan
Ya Allah, sempurnakanlah kebahagian kami
dengan menjadikan pernikahan kami ini
sebagai ibadah kepadaMu
dan bukti ketaatan kami kepada Sunnah RasulMu
Amiiinnn....
from : Undangan Nikah
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Rik, ini Doa Minta Jodoh :
BalasHapusYa Allah, jika dia memang jodohku maka dekatkanlah padaku
Dan jika dia bukan jodohku maka jadikanlah dia jodohku.
Amin.